BAZNAS Berbagi di Sagulung

Selanjutnya, program BAZNAS Berbagi singgah di Kecamatan Sagulung, tepatnya di SMPN 9. Dengan tetap mengikuti protokol kesehatan, kegiatan yang dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 8 November 2020 dihadiri oleh Kepala Kesbangpol, Riama Manurung, SH, MH  didampingi oleh Camat Sagulung serta undangan.

Pembagian Sembako Kepada Miskin Lansia

Dalam kesempatan tersebut, Riama yang mewakili Pemko Batam mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS Batam yang telah berbagi di masa pandemi Covid-19, terutama kepada masyarakat miskin yang terdampak. BAZNAS Batam juga menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemko Batam selama ini yang menjadi donatur terbesar sehingga program program dapat terlaksana dengan baik, seperti yang disampaikan oleh Waka 1 BAZNAS, Ahmad Fahmi Shahab, ST.

Program BAZNAS Berbagi merupakan paket kegiatan yang dilaksanakan di 12 Kecamatan di Kota Batam yang meliputi Bantuan Bedah Rumah, Khitanan Masal, Cek Kesehatan, Bantuan Sembako, Bantuan Muallaf serta Bantuan Modal Usaha selama bulan November 2020. Program ini didukung penuh oleh Rumah Sehat BAZNAS (RSB) yang merupakan Klinik Pratama yang dikelola oleh BAZNAS Batam.

Khitan Gratis

Walau sempat diawali dengan guyuran hujan, tidak mengurangi antusiame masyarakat yang hadir untuk mengikuti kegiatan sampai selesai. Ucapan terima kasih juga mengalir dari para penerima bantuan yang memang dalam kondisi seperti sekarang sangat dinanti.

Kegiatan berikutnya akan dilaksanakan di Kecamatan Batu Aji pada hari Kamis tanggal 12 November 2020. Semoga amanah Muzaki dan donatur yang dititipkan kepada BAZNAS Batam tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat.

Total Page Visits: 600 - Today Page Visits: 2